Ujian Tengah Semester Rekayasa Kebutuhan (B) - GoBiz
Studi Kasus GoBiz
Oleh :
Vincent Yonathan - 05111940000186
Deskripsi Aplikasi
GoBiz merupakan sebuah aplikasi yang diluncurkan oleh Gojek sebagai realisasi misi Gojek untuk mengembangkan usaha terutama UMKM yang ada di Indonesia. GoBiz menjadi terobosan baru untuk membantu pemilik usaha untuk mengelola dan mengembangkan usahanya, termasuk semua jenis ukuran dan usaha. Dengan adanya GoBiz, usaha dapat berkembang secara efektif dan efisien dengan fitur yang lengkap seperti pembayaran dan kasir dari GoKasir yang didukung oleh GoPay sehingga pembayaran lebih mudah dan aman dari berbagai risiko, fitur membuat diskon atau promo serta monitor penjualan yang didukung oleh GoBiz Dashboard, serta pesan antar makanan yang tentunya didukung oleh GoFood dimana pemilik usaha dapat memperbarui menu secara berkala, membuka dan menutup toko dan sebagainya.
1. Jelaskan macam-macam kebutuhan yang harus digali di dalam membuat perangkat lunak
Kebutuhan Fungsional
Kebutuhan fungsional merupakan deskripsi batas layanan yang wajib dimiliki oleh sebuah perangkat lunak dalam menjalankan proses bisnisnya. Hal ini mencackup bagaimana sistem harus bereaksi pada input tertentu dan bagaimana perilaku sistem pada situasi tertentu. Selain itu, kebutuhan fungsional juga mendeskripsikan tentang informasi serta luaran apa saja yang harus dihasilkan oleh perangkat lunak.
Contoh dari kebutuhan fungsional aplikasi GoToko adalah
Pengelola bisnis / pengguna
- User yang dapat melakukan login, registrasi serta logout pada aplikasi
- User dapat melihat jumlah pemasukan yang didapatkan
- User dapat melakukan pencairan uang
- User dapat memperbaharui menu yang disediakan pada aplikasi.
Pihak GoBiz
- Pihak GoBiz dapat memvalidasi atau memverifikasi identitas pengelola bisnis
- Pihak GoBiz dapat melihat data pengelola bisnis serta bisnisnya untuk dianalisa lebih lanjut
- Pihak GoBiz dapat melihat rekap laporan jumlah bisnis
Penerbit Metode Pembayaran
- Penerbit metode pembayaran mendapatkan kemudahan melakukan komunikasi dengan pihak GoBiz untuk penarikan uang setiap kali transaksi dengan metodenya digunakan.
Kebutuhan Non Fungsional
Kebutuhan Non Fungsional yang biasa juga disebut batasan pengembangan proses dan standarisasi merupakan kebutuhan yang menitikberatkan pada perilaku yang dimiliki oleh sistem. Dengan kata lain, Kebutuhan Non Fungsional adalah kebutuhan yang menggambarkan bagaimana sistem kita bekerja kedepannya. Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam kebutuhan non fungsional adalah
- Security
Security berarti kemampuan sistem untuk menjaga keamanan dari data-data pribadi baik milik pengguna.
- Logging
Logging berupa kemampuan sistem untuk mencatat setiap permintaan dari user kedalam satu log.
- Storage
Storage seperti namanya berarti kemampuan sistem untuk menyimpan sumber daya yang dibutuhkan seperti file asset kedalam suatu database.
- Performance
Performance berarti sistem berkemampuan untuk merespons permintaan user dengan cepat, optimal dan efisien. Hal ini juga berarti sistem dapat diandalkan dan digunakan kapanpun dan dimanapun tanpa adanya lag atau error.
- Cost
Cost seperti pada namanya berarti kemampuan sistem untuk menjalankan fungsionalitas dengan biaya yang seoptimal mungkin.
- Interoperability
Interoperability berarti kemampuan sistem untuk beradaptasi pada perangkat manapun atau dapat digunakan pada berbagai platform / device yang berbeda.
- Disaster Recovery
Disasrer Recovery berarti sistem mampu untuk mengatasi ganggun yang ada dan mampu beroperasi secara normal setelah adanya gangguan tersebut.
Contoh Kebutuhan Non Fungsional adalah
- Security : Sistem menjamin kemanaan data pribadi milik pengguna.
- Interoperability : Sistem dapat digunakan pada perangkat berbasis Android maupun iOS.
- Storage : Sistem memiliki database dan dapat menyimpan berbagai resource kedalamnya.
- Performance : Sistem memiliki performa yang optimal, dapat diandalkan serta minim bug dan error.
- Logging : Sistem mencatat setiap request yang terjadi kedalam suatu log untuk nanti dapat dianalisa lebih lanjut
- Disaster Recovery : Sistem memiliki error handling yang baik dan dapat digunakan kembali tanpa harus menutup aplikasi.
- Cost : Sistem minim iklan atau advertisement sehingga menghemat bandwith dan meningkatkan fungsionalitas aplikasi.
User Requirements
Merupakan spesifikasi yang mengambarkan apa saja yang pengguna harap bisa lakukan dengan aplikasi yang akan dibuat
Contoh User Requirements :
- Mengubah profil restoran
- Melihat jumlah pendapatan hari itu
- Mengubah Stok Produk
- Membuat promo di aplikasi
Business Requirements
Business requirements berarti spesifikasi yang menggambarkan karakteristik dari suatu sistem yang akan dibuat. Dalam kata lain adalah cara untuk menyampaikan, memenuhi persyaratan bisnis.
Contoh Business Requirements :
- Meningkatkan efektifitas pelaksanaan bisnis bagi UMKM
- Menciptakan ekosistem yang terintegrasi untuk memudahkan proses bisnis
- Menyediakan aplikasi yang memudahkan manajemen proses bisnis UMKM
Comments
Post a Comment